Kegiatan Belajar Mengajar


Metode Pembiasaan (Habit Forming) yang konsisten dan terprogram   
Konsisten, dalam pembinaan akhlak, kemampuan berbahasa dan ritual ibadah. ( pembiasaan : sholat tertib dan tepat waktu, minggu bahasa, bersikap dan bertutur kata yang sopan)
Terprogram, menjalankan kegiatan pembinaan secara rutin dan periodik ( pembiasaan : perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan evaluasi kegiatan)

Metode Pembelajaran yang variatif, kreatif, inovatif, efektif dan aplikatif :
Variatif, dalam penggunaan berbagai media pembelajaran yang menunjang ( penggunaan lab. Audio-visual, musik, komputer, CD program interaktif dan lingkungan sekitar)
Kreatif, mengemas sebuah pembelajaran yang menyenangkan ( merancang media atau pembelajaran yang memadukan belajar dan bermain edukatif )
Inovatif, mengembangkan dan mengolah sumber belajar lebih dinamis ( mengolah dan mengembangkan sumber belajar menjadi lebih efektif sebelum disajikan )
Efektif, dalam penggunaan media dan waktu belajar ( pemanfaatan media yang ada secara optimal dan alokasi waktu yang terbatas ) Aplikatif, mudah digunakan dan dilaksanakan untuk pemahaman ( program pembelajaran yang disesuaikan dengan sumber daya, situasi dan kondisi sekolah )

Metode Empirik (Learning by Doing)
Melakukan pembelajaran praktek dalam laboratorium maupun di alam/lingkungan dengan penekanan siswa bereksperimen untuk dapat melakukan dan mengetahui.

Metode Amanah Kausatif
Digunakan untuk menanamkan sikap tanggungjawab bagi siswa akan apa-apa yang dikerjakan/dilakukan harus dipertanggungjawabkan secara individu maupun kelompok.
( penggunaan dan perawatan fasilitas sekolah, program sholat berjamaah, pergaulan dengan teman )

Metode Pendekatan Personal (Human Aproach)
Digunakan untuk mengatasi permasalahan individu dengan individu maupun kelompok dalam pergaulan sekolah, pembelajaran klasikal agar tercipta suasana yang kondusif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kontak Kami


SDIT Al Kamilah
Jl. Cemara Dalam III No. 227
Kel. Padangsari Kec. Banyumanik
Kota Semarang - Jawa Tengah

Telepon    (024) 7466236
Email        alkamilah1@yahoo.com

Tentang Kami

Puji Syukur kehadiran Allah SWT atas limpahan rahmat dan hidayahnya serta tak lupa Shalawat dan Salam kita panjatkan kepada junjungan Nabi Muhammad SAW, Keluarga, sahabat yang setia hingga akhir zaman.

Teriring salam dan Do'a semoga kita semua selalu mendapatkan pencerahan, bimbingan dan Ridho Allah SWT. Terima kasih telah mengunjungi website SD Islam Terpadu Al Kamilah. Web ini kami sajikan untuk memberikan informasi dan media komunikasi bagi guru, siswa dan orang tua siswa serta masyarakat.

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

2014 © Planer - Responsive Blogger Magazine Theme
Planer theme by Way2themes